Pada tanggal 24 dan 25 Oktober 2019 tepatnya pada hari kamis dan jum’at telah berlangsung acara terbesar di Telkom University dengan berbagai industri teknologi informasi dan telekomunikasi serta berbagai narasumber atau speakers yang hebat dalam bidangnya untuk sharing Ilmu pengetahuan dan pengalaman dalam kegiatan seminar pada rangkaian acara ICT Expo 2019.
Acara tersebut sangatlah menarik dengan berbagai karya teknologi masa depan yang dipamerkan serta dapat dirasakan juga secara langsung dari berbagai macam industri teknologi, Selain itu ada juga Seminar dengan wawasan masa depan dan internasional yang diadakan membuat para mahasiswa ataupun instansi menjadi tertarik untuk mendapatkan wawasan terbaru.
Dalam acara tersebut, Saya datang dalam salah satu seminarnya yang bertemakan “Foundation of Future Digital Technologies (5G Networking)” pada hari kamis tanggal 24 Oktober 2019, karena saya sangat tertarik dalam perkembangan teknologi telekomunikasi tersebut yaitu 5G Networking apalagi untuk menghadapi berbagai macam perkembangan teknologi kedepannya maka jaringan yang kuat akan mendukung berbagai macam proses bisnis serta perkembangan industri untuk jangka waktu panjang kedepannya.
5G Networking datang dalam generasi tahap selanjutnya setelah 4G yang merupakan standart telekomunikasi seluler yang sudah melalui berbagai pengembangan dari gernerasi sebelumnya untuk mempersiapkan kegunaannya menghadapi kesibukan masa depan. Connectivity akan menjadi sebuah kekuatan yang akan mendukung Industri 4.0, Health, Education, Relationship, Leisure, Financial, Agriculture, dan Commercial dengan didukung oleh 5G Networking, Artificial Intelegent, dan Clouding.
Foundation of digital transformation 5G Networking yang menjadi dasar 5 Generation Network hadir dalam teknologo yang baru. Terdapat 4 pendukung transformasi digital 5G Network yaitu:
a. Edge Cloud (MEC); Low Latency and low transmission requirements
b. Artificial Intelligence; Automation and Possibility of applying AR in the real world
c. Internet of Things (IoT); Brings IoT to reality
d. Information Security; Enhanced transmission security and blockchain
5G Essentials -Hal terpenting dari 5G Networking untuk terbentuknya tahapan baru 5 generation dari telekomunikasi sellular yaitu: Simplify, enhance, Dividing, dan fusion
Network Automation -Proses automatisasi jaringan dari mulai design, Business, dan O & M. Dalam proses design terdapat development environment yang terdiri dari model library dan test tools serta output dari proses design ini adalah service development and test. Proses selanjutnya adalah business dimana analytics big data menjadi hal penting yang dilakukan dalam proses tersebut ditambah dengan regulasi-regulasi yang mendukung bisnis tetap ada dan output dari proses ini yaitu service authentification & orchestration. terakhir adalah proses O & M yang akan menghasilkan service lifecycle management.
Perkembangan generasi ke generasi sampai dengan ke 5G networking saat ini memang tidak terasa, karena kebutuhan yang banyak untuk mendukung segala proses pendukung bisnis, pendidikan, dan sektor lainnya yang semakin mengejar dan sangat diperlukan teknologi-teknologi terbaru untuk kepentingan-kepentingan positif dalam industri maupun kehidupan.